21 Maret 2017

Tahukah Anda dengan Biji Buah Kabau ?

Saya kurang tahu apakah di daerah luar Sumatera biji buah kabau ini ada dan digemari.Tapi yang jelas di daerah saya, khususnya Baturaja biji buah kabau merupakan makanan tambahan sebagai pemancing nafsu makan.

Pohon kabau memang banyak tumbuh di hutan – hutan sama mudah tumbuhnya dengan pohon jengkol.

BIJI BUAH KABAU
Pohon dan daunnya juga hampir mirip dengan pohon jengkol, Cuma bedanya pada rasanya yang khas, walau sama – sama mengeluarkan bau yang umumnya tidak disukai banyak orang.

Tetapi.,….tetap saja disukai banyak orang saat akan makan nasi.

Saat biji buah kabau belum dilepas dari cangkangnya, warnaya hijau, tapi setelah beberapa hari terlepas dari cangkangnya biji kabau ini akan berwarna hitam pada kulit luarnya.

Saya perhatikan dipasar tradisional banyak sekali dijual biji buah kabau ini, dengan harga murah pula, hanya sekitar 4 – 10 ribu perkilonya.

Umumnya biji buah kabau ini digunakan sebagai lalapan saat akan makan nasi, sehingga nafsu makan menjadi bertambah.

Tapi ingat jangan terlalu berlebihan, sebab aroma yang dikeluarkan oleh mulut kita sangat membuat orang disekitar kita jadi terganggu.

Apalagi kita malas gosok gigi, sudah tentu dalam jarak 2 meter ,bau biji kabau yang sudah kita makan akan mudah tercium oleh orang lain.

Disamping itu juga mengkonsumsi biji buah kabau secara berlebihan akan membuat tekanan darah kita mudah naik dan susah buang air kecil.

Selain menjadi lalapan kabau ini juga bisa dimasak pada campuran sambal goreng, tapi sebelumnya biji buah kabau direbus dahulu agar terasa lunak saat akan dimakan.

Dari informasi yang saya himpun, ternyata kabau ini mengandung, energy, protein,lemak,kalsium, fospor,zat besi,dan beberapa vitamin.

Walau kadar nutrisinya tidak terlalu besar, tapi tetap saja kandungan yang ada didalam buah biji kabau berguna bagi tubuh kita.

Pohon kabau ini dahulu banyak sekali tumbuh di kebun karet orang tua saya, buahnya juga sangat besar – besar beda, sekali dari yang sering saya temui di pasar tradisional sebab lebih kecil.
Tapi karena pengaruh musim kemarau yang sangat panjang sehingga pohon – pohon kabau tersebut banyak yang tumbang.
Demikianlah artikel singkat tentang buah biji kabau ini, jika ada kesalahan pada ide dan penulisan saya mohon maaf.


x
Comments

Mohon ketika berkomentar harap menggunakan Akun Blogger , G+,Anonymous kalau URLnya di isi dengan Nama Blog, Maka dengan berat Hati komentarnya tidak saya Posting, :)
EmoticonEmoticon